Minggu, 09 September 2012

Masih seperti dulu...

Masih seperti dulu. Penggalan syair lagu "Yogyakarta" kelompok Kla Project tidak pernah hilang dari ingatan. Lagu itu menggambarkan suasana Yogyakarta yang sangat khas. Ini lah salah satu sudut Yogyakarta itu. Masih seperti dulu! Tahun 1992, setiap melewati trotoar Hotel Mutiara di Jalan Malioboro aku selalu melihat seorang pemuda penyandang tuna netra memainkan Angklung, usianya sekitar 30 tahunan. Mungkin dia sudah berkesenian di sana beberapa tahun sebelumnya. pekan lalu, tahun 2012, dua puluh tahun kemudian, ketika kembali melalui jalan itu lagi, aku masih menemukan dia, dengan setia memainkan alat musik angklung, tak ada yang berubah, masih seperti dulu....hanya usianya yang beranjak senja.

Tidak ada komentar: